Berikut ini adalah istilah istilah dalam dunia SEO yang sangat penting untuk diketahui, untuk kelancaran aktivitas SEO yang kita terapkan untuk blog dan website kita.
301 Redirect
Ini merupakan suatu pengalihan trafik dari blog ke blog lainnya. Contohnya ketika ada seseorang yang mengunjungi suatu blog atau website dengan domain tertentu dan di saat bersamaan web atau blog itu sudah tidak terpakai atau sudah tidak aktif lai, maka bisa diarahkan ke suatu laman atau blog maupun website yang baru. Hal ini juga bisa terjadi di suatu laman, contohnya ketika ada klik pada bagian tertentu, maka sang pengunjung bisa diarahkan ke suatu tujuan yang sudah disetting.
Sponsor: erp software
Alexa Rank
Alexa rank adalah suatu peringkat atas blog maupun website yang ada dan diakui serta diperhitungkan di internet berdasarkan popularitas, banyaknya pengunjung, dan perhitungan lainnya dan dilakukan oleh alexa.com. sebagai indikator kualitas website atau blog dengan nilai semakin mengecil semakin baik. Jadi seberapa kecil nilai yang dimiliki website, maka itu menjadi nilai kualitasnya berdasarkan rangking, hampir mirip dengan peringkat di kelas waktu sekolah.
Alt Tag
Alt tag merupakan alternatif tag. Banyak digunakan pada gambar gambar dalam website ataupun blog. Fungsinya adalah untuk memberitahu mesin pencari atau pengindeks atas gambar tersebut. Contohnya seperti pada gambar atau foto lionel messi, maka alt tagnya adalah lionel messi, dan google akan mengidentifikasikannya sebagai lionel messi, sebab google atau mesin pencari lainnya belum ada yang bisa membaca gambar.
Anchor Text
Anchor text adalah kata kata atau rangkaian kata yang akan dijadikan judul link maupun label link. Anchor text ini akan menjelaskan secara singkat dengan menggunakan kata tersebut mengenai isi dari link tersebut. Atau bsia diartikan sebagai kata yang memberikan informasi mengenai isi link.
Backlink
Backlink adalah suatu link atau tautan yang ada di suatu web atau blog yang menuju ke website atau blog kita. Ini menjadi salah satu indikator penilaian popularitas website maupun blog dan digunakan untuk memperbaiki posisi pada SERP.
Black Hat SEO
Adalah usaha untuk memperbaiki atau menaikan peringkat website maupun blog dalam hasil pencarian mesin pencari dengan menggunakan cara cara yang sebetulnya dilarang. Atau kita bisa artikan sebagai SEO aliran hitam.
Bounce Rate
Persentase tingkatan pentalan yang ada dalam suatu laman website atau blog. Pentalan yang dimaksudkan adalah suatu kunjungan yang langsung memutuskan akses ketika website masih dalam keadaan loading atau lekas di putus aksesnya ketika page baru selesai di load beberapa detik. Ini menjadi salah satu indikator perhitungan kualitas laman atau website dan blog.