Dalam aktivitas blogging di dunia maya, kita memiliki 3 kategory blogger yang digolongkan berdasarkan tingkatannya. Pertama, ada blogger pemula, dialah para blogger yang masih butuh banyak belajar, memahami serta mempraktikannya. Kedua, blogger kelas menengah, dia adalah blogger yang sudah memiliki pengetahuan yang cukup dalam dunia blogging dan sudah mempraktikan banyak pemahaman dalam dunia blogging. Yang ketiga adalah blogger kelas profesional, mereka adalah kalangan blogger yang sudah mencapai tingkatan paling tinggi dengan segudang pemahaman dan praktik. Dalam tingkatan ini, mereka sudah mulai merasakan hasil dari aktivitas blogging yang mereka lakukan dan umumnya memiliki lebih dari satu blog atau website yang sudah besar dan memiliki page rank yang baik.
Sponsor: jasa buat website
Kaitannya dengan konten artikel ini, kita akan belajar, bagaiamana cara para blogger profesional melakukan aktivitas blogging mereka. Dengan demikian kita bisa mencontoh dan menirukan apa yang mereka lakukan sehingga pengetahuan dan praktik kita juga akan meningkat dan tingkatan kita bisa naik, jika semua dari pemula, maka bisa naik jadi kelas middle dan mulai bisa membangun fondasi blog dan websitenya. Juga untuk yang sudah mencapai kelas middle, bisa naik ke tingkat profesional dan mulai merasakan buah hasil kerjakeras. Inilah cara yang paling umum mereka lakukan dalam aktivitas blogging mereka.
Arah Yang Jelas
Hal yang paling pertama adalah arah. Arah ini adalah semacam tujuan yang mereka capai, dan lebih mengarah kepada kemampuan dan pengetahuannya. Contohnya dia memiliki pengetahuan di bidang kesehatan, maka dia bisa membuat blog yang mengarah ke bidang kesehatan, entah untuk obat – obatan, tips kesehatan dan semacamnya. Lalu dia akan memiliki tujuan yaitu memiliki blog yang besar dalam bidang kesehatan. Selain itu dia juga akan memiliki referensi website atau blog kesehatan lainnya yang bisa dia baca dan diolah kembali menjadi konten tulisan. Inilah yang harus anda miliki.
Tidak Hanya Membuat Konten Artikel
Walaupun pada umumnya blog dan website memiliki banyak konten artikel, tetapi para profesional tidak hanya memposting hal semacam itu. Mereka juga memposting konten berupa gambar, video atau firmat sound, bahkan tak jarang mereka juga memposting konten teks, beserta gambar, lengkap dengan penjelasan dalam bentuk video dan suara. Inilah yang sangat memankjakan para pengunjungnya, selain mendapatkan informasi yang baik, mereka juga tidak akan kesulitan memahaminya. Dengan demikian mereka tidak akan sungkan untuk kembali lagi menantikan updatenya.
Update Secara Rutin dan Konsisten
Setelah mampu melakukan dua hal diatas, kita bisa lakukan yang berikutnya. Sebenarnya untuk yang ketiga ini menyangkut masalah kedisiplinan dalam blogging. Terkadang kita akan merasa malas untuk melakukan update, terutama jika website atau blog yang kita kelola tidak kunjung mendapatkan pengunjung yang banyak. Para profesional menganggap ini adalah suatu kewajaran dan memang akan terjadi. Mereka akan selalu konsisten dan mengupdate website yang mereka kelola dengan rutin.
Menjalankan SEO
Para profesional juga sudah tidak malas dan kaku dalam menjalankan seo, jika anda masih bingung dan kurang memahami mengenai SEO, maka anda bisa baca artikel lainnya yang telah kami posting di website ini. dengan menjalankan SEO website dan blog yang mereka kelola bisa mendapatkan perhatian khusus dari para mesin pencari yang sering digunakan.
Menanggapi Pesan
Para blogger yang profesional juga bersedia mendedikasikan waktunya untuk menjawab atau menanggapi setiap komen atau pesan yang masuk pada setiap laman website berkonten yang dia miliki. Dengan adanya tanggapan dan komunikasi yang dijalin antara si penanya atu pengunjung dengan bloggernya, maka para pengunjung tidak akan merasa sungkan untuk datang lagi. Terlebih jika sang blogger mau menjawab dan meanggapi pernyataan atau pertanyaan seputar hal lain diluar konten yang dibahas namun berkaitan.
Konfigurasi HTML dan CSS
Hal ini juga mereka lakukan, gunanya adalah untuk memperbaiki dan mempercantik setiap tampilan yang ada dalam website dan blognya. Selain itu, dengan melakukan hal ini, mereka juga bisa menambahkan suatu fungsi sederhana yang bisa memudahkan para pengunjungnya.
Selalu Memposting Konten Berkualitas
Ini adalah faktor yang sangat besar dan pasti akan dijalankan para profesional. Jika kebanyakan orang hanya mementingkan kuantitas, maka kualitasnya bisa sangat buruk. Tetapi para pro biasanya akan mementingkan kualitas, walaupun kuantitas juga memang penting. Jika website dan blog yang dimiliki selalu mengupdate tentang konten yang berkualitas, sudah pasti website itu akan besar.